Pemkot Gelar Upacara Sumpah Pemuda Secara Daring








CIKOLE - Pemerintahan Kota Sukabumi menggelar upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 94 Tahun, di Ruang Pertemuallppvckvp00n Balaikota Sukabumi, (28/10/2022). Upacara yang dipimpin langsung Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi itu diikuti Unsur Forkopimda baik secara langsung maupun Daring. 


Sumpah Pemuda kali ini mengusung tema " Bersatu Bangun Bangsa". Dalam kesempatan itu, dibacakan secara utuh sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali oleh Pembina Upacara. Dalam momen itu juga Pemkot Sukabumi memberikan Piagam penghargaan kepada 23 insan yang berprestasi. 


Tema Sumpah Pemuda ini memberikan pesan mendalam bahwa bersatu padu adalah harga mati yang harus dikuatkan untuk membangun ketangguhan, dengan ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan pembangunan peradaban yang unggul sebagai eksistensi bangsa Indonesia. 

" Tema ini menjadi pengejawantahan nilai agung Sumpah Pemuda dalam konteks kekinian dan yang akan datang," ujar Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi pada saat membacakan sambutan. 



Pemuda hari ini adalah tokoh-tokoh yang akan berperan pada masa yang akan datang. Apa yang dilakukan oleh pemuda di masa sekarang juga menjadi penentu kemajuan bangsa Indonesia di masa yang akan datang. Mandat pemuda saat ini adalah menjadikan nilai-nilai persatuan di atas segala-galanya. 

" Memandang keberagaman sebagai anugerah yang berharga untuk dirangkai menjadi kekuatan yang luar biasa menggapai kejayaan Indonesia," terangnya. 


Pemuda bukan hanya menjadi pelaku penting membangun ketangguhan bangsa dalam mewujudkan visi besar Indonesia Emas 2045, tetapi juga menjadi tulang punggung untuk kejayaan bangsa sepanjang masa.




Reportase: Dila Novianti

Dokumentasi Pimpinan
Dokumentasi Pimpinan Komunikasi dan Dokumentasi Pimpinan Pemerintah Kota Sukabumi merupakan bagian dari Sekretariat Daerah Kota Sukabumi.