Bimbingan Teknis Kesiapsiagaan Pilkada 2024 di Kelurahan Jayaraksa

Dalam rangka persiapan menuju Pilkada 2024, Kelurahan Jayaraksa menggelar bimbingan teknis bagi Lembaga Kemasyarakatan Kelurahan (LKK) pada Kamis siang (26/9) di Ruang Pertemuan Kelurahan Jayaraksa. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan wilayah dalam menghadapi pesta demokrasi mendatang.

Penjabat Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji, dalam arahannya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk memperkuat semangat gotong royong dan kolaborasi.

"Mudah-mudahan kita semua bisa saling gotong royong. Segala sesuatu harus dilakukan dengan kerja sama, meningkatkan kebersamaan satu sama lain," ujarnya.

Kusmana Hartadji juga menyinggung pentingnya menjaga kebersihan kota, terutama dalam upaya mencapai penghargaan Adipura. Tahun sebelumnya, Sukabumi gagal meraih penghargaan ini akibat insiden kebakaran di kawasan Cikundul.

"Mari kita istiqomah dalam program Jumat Bersih, menumbuhkan kebersamaan, dan menjaga kekompakan," tambahnya.

Tak hanya soal kebersihan, Kusmana Hartadji juga menekankan pentingnya menjaga kondusivitas wilayah menjelang Pilkada.

"Ciptakan pemilu yang aman dan damai, agar kita bisa bersama-sama menyukseskan pemilu dengan suasana yang tenteram," tutupnya.

Dengan bimbingan teknis ini, diharapkan LKK Kelurahan Jayaraksa dapat menjalankan perannya dengan optimal dalam menjaga keamanan dan kenyamanan lingkungan selama proses Pilkada 2024 berlangsung.

Pewarta          : Puteri Zauhara 
Dokumentasi  : Dede Soleh Saepul

DOKPIM KOTA SUKABUMI
Pranata Kehumasan
Ross Pristianasari
Dokumentasi Pimpinan
Dokumentasi Pimpinan Komunikasi dan Dokumentasi Pimpinan Pemerintah Kota Sukabumi merupakan bagian dari Sekretariat Daerah Kota Sukabumi.