SUKABUMI--Karmeta Syahwan Nurfadillah, perwakilan dari Kota Sukabumi terpilih menjadi Duta Baca Provinsi Jawa Barat 2021. Dirinya mengungkapkan menjadi Duta Baca bukanlah sebagai ajak Kejuaraan saja, tetapi bagaimana momentum ini dapat mendukung indeks literasi Kota Sukabumi di Provinsi Jawa Barat.
Dirinya menjelaskan, menjadi Duta Baca ini akan digunakan untuk menjangkau anak-anak yang memiliki keterbatasan terhadap sarana dan prasarana bahan bacaan dan juga bahan belajar sehingga dapan mendukung meningkatnya Literasi.
" Saya akan terus menjangkau atau merengkuh lebih luas lagi masyarakat khususnya anak-anak di Kota Sukabumi yang tidak memiliki fasilitas buku dan lain sebagainya sehingga budaya literasi bisa cepat tersosialisasikan," ujar Karmeta saat dikenalkan sebagai duta baca peringkat dua Jabar kepada Wali Kota Sukabumi, di Balai Kota Sukabumi, Jumat (23/4).
Sementara itu Bunda Literasi Kota Sukabumi akan terus mendorong Duta Baca di kalangan milenial ini, menyasar gerakan literasi di dunia pendidikan. Sehingga menggerakan budaya literasi akan cepat tersasar melalui Sekolah dan juga perguruan tinggi.
" Hadirnya Duta Baca tentu diharapkan dapat meningkatkan minat baca di Kota Sukabumi, berliterasi itu berbagai segemen. Saya akan dorong untuk menyasar kaum milenial," tutupnya.