SUKABUMI--Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi melakukan pelantikan sebanyak enam pengawas sekolah di Balai Kota Sukabumi, Jumat (12/8/2022).
Keberadaan pengawas sekolah ini diharapkan dapat berdampak pada peningkatan mutu dan kualitas pendidikan di Kota Sukabumi. Selain wali kota hadir pula, Wakil Wali Kota Sukabumi Andri Setiawan Hamami, dan Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada.
'' Pandemi memberi dampak luar biasa termasuk sektor pendidikan, itulah sebabnya sering kali ada istilah learning loss di dua setengah tahun pandemi,'' ujar Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi. Ia bersyukur pandemi saat ini terkendali salah satu indikatornya kasus baru berkurang.
Sehingga kini paling baik melakukan recovery bukan sebatas kesehatan dan ekonomi tetapi juga bidang pendidikan. Salah satu elemen pilar yang paling bertanggungjawab di lembaga pendidikan adalah pilar pengawas.
Di bidang pengawas ini lah pemda memberikan kewenangan untuk melaksanakan tupoksinya. Namun ada satu kendala yakni dari data jumlah pengawas yakni tingkat TK kekurangan tujuh orang.
Untuk jenjang SD dimana dari 119 sekolah kebutuhanya 12 orang pengawas dan baru ada 3 orang, sehingga kekurangan 9 orang. Sementara tingkat SMP 46 orang kebutuhan 6 orang oengawas baru ada 2 orang kekuranganya 4 ornag
Jadi jumlah pengawas masih belum ideal dan terlebih ada yang pensiun. '' Sehingga kini kami melakukan pelantikan pengawas TK 2 orang, pengawas SD 1 orang dan SMP 4 orang,'' kata Fahmi.
Ia berharap pelantikan disikapi para pengawas dengan berupaya meningkatkan kualitan mutu pendidikan selaku seorang pengawas. Sebab pengawas memilikj wewenang melakukan pengawasa akademik maupun menajerial.
Pengawasan akademik kata Fahmi terkait aspek tugas pembinaan pemantauan kinerja guru, pelaksanaan pembimbingan dan lain sebagainy. Berharal pengawas melakukan pengawasan akademik sebaik baiknya.
Pengawasan sekolah manajerial terang Fahmi terkait pemantauan penilaian kepala sekolah dalam efesiensi perencanaan pengembangan mutu sekolah. Nantinya mepala daerah mengevaluasi kepala sekolah berdasarkan nilai yang sudah di tentukan oleh pengawas.
'' Ingat mutu pendidikan tergantung dari kinerja dan kerja,'' cetus Fahmi. Laksanaan tugas dengan sebaik baiknya, sehingga kota akan semakin kuat dan maju.
Terakhir Fahmi mengucapkan selamat atas pelantikan pengawas sekolah dalam semangat menorehkan prestasi. Khususnya melahirkan generasi pendidik terpuji dari Kota Sukabumi.