Pemkot Sukabumi Apresiasi Bantuan Sembako untuk Pasien Covid-19 yang Isoman



SUKABUMI--Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi menerima secara simbolis ratusan paket bantuan sembako untuk pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri (Isoman) dan masyarakat rentan di Balai Kota Sukabumi, Selasa (5/1). Bantuan yang disalurkan dalam rangka Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-56 tahun 2020 ini berasal dari organisasi profesi kesehatan, Dinas Kesehatan (Dinkes), Bank bjb, dan lain sebagainya.

Acara ini juga dihadiri Asisten Daerah Bidang Administrasi Setda Pemkot Sukabumi Iskandar dan Kepala Dinkes kota Sukabumi Rita Fitrianingsih. '' Kami pemda berterimakasih karena mendapatkan bantuan sembako untuk pasien Covid-19 yang isoman dan membutuhkan bantuan,'' ujar Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi.

Dari data yang ada jumlah paket yang disalurkan mencapai sebanyak 874 paket dan sebanyak 391 paket sudah disalurkan. Bantuan ini diantaranya berasal dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI), Ikatan Bidan Indonesia (IBI), dan Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) serta Dinkes, rumah sakit, puskesmas dan bank bjb.

Fahmi mengatakan, penanganan pandemi Covid ini membutuhkan dukungan dari semua pihak karena berdampak pada masalah pendidikan, agama dan sosial kemasyarakatan. Sehingga pemkot berterimakasih kepada organisai profesi yang memberikan bantuan.

'' Pasien yang isoman ada dari kalangan menengah ke bawah, mereka harus dibantu baik oleh bantuan dinas atau organisasi profesi,'' kata wali kota. Bantuan ini akan bernanfaat kepada warga tidak mampu dalam menjalani isoman.

Terakhir Fahmi meminta dukungan berupa doa terbaik semoga pandemi bisa usai dan warga bisa beraktivitas seperti sedia kala. Salah satunya menerapkan protokol kesehatan sebagai ikhtiar dalam kerangka memutus mata rantai penyebaram Covid-19.