Wali Kota Pantau Pusat Perbelanjaan dan Pos PAM Idul Fitri


SUKABUMI--Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi memantau pusat perbelanjaan dan pos pengamanan Idul Fitri di hari pertama pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2021, Kamis (6/5).

Lokasi pusat perbelanjaan yang didatangi adalah Citimall dan pos pam yang dikunjungi di Jalan Cemerlang, Kecamatan Warudoyong. Di pusat perbelanjaan wali kota meminta pengelola mal untuk menegakkkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19.

Terkait sanksi yang melanggar akan diberikan secara berjenjang sesuai aturan yang berlaku. Misalnya bagi pengusaha yang tidak menaati ketentuan yang disepakati maka memungkinkan dilakukan penutupan. 

Pemantauan juga dilakukan bersama dengan Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni dan Perwira Pengamat Wilayah (Pamatwil) Operasi Ketupat Lodaya Polda Jabar Kombes Joko Surachmanto. 

Di Pos Pam Cemerlang wali kota dan kapolres serta pamatwil mengecek kesiapan petugas dalam pengamanan hari raya Idul Fitri 1442 Hijriah dan penyekatan terkait peniadaan mudik. '' Kami mengecek pusat perbelanjaan agar tidak terjadi kerumunan warga,'' ujar Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi. 

Di mana pengelola diminta mengatur atau membatasi pengunjung yang masuk agar tidak terjadi kerumunan serta imbauan wajib memakai masker. Pemkot juga memastikan kesiapan personel di pos pam yang ditentukan. 

Harapannya momen Idul Fitri dirayakan dengan amam, nyaman dan terhindar dari Covid-19.

Posting Komentar untuk "Wali Kota Pantau Pusat Perbelanjaan dan Pos PAM Idul Fitri"