Pimpin Apel di RSUD Syamsudin, Wali Kota Minta Tingkatkan Layanan Kesehatan


SUKABUMI--Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi menjadi pembina Apel Pagi di RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi, Rabu (26/1/2022).

Pada kesempatan itu wali kota meminta peningkatan layanan kesehatan di rumah sakit agar bisa bersaing di tengah perubahan yang cepat. '' Saat ini menghadapi tantangan berat di tengah era disrupsi dan vuka istilah asing dan familiar yakni perubahan dengan cepat tidak terprediksi di masa yang akan datang,'' ujar Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi. 

Misalnya perkembangan teknologi dan didasari terjadinya pandemi Covid, sehingga harus beradaptasi dengan kondisi yang ada dan mempersiapkan diri dalam menghadapinya. Contohnya pembelajaran melalui daring yang sebelumnya tidak terprediksi yakni anak harus belajar di depan gadget yang tidak bisa dihindari. 

 '' Apa yang harus disiapkan untuk menghadapi percepatan teknologi, termasuk di dunia kesehatan. Di rumah sakit mempersiapkan pelayanan terbaik di tengah persaingan bebas dalam layanan kesehatan,'' ungkap Fahmi. Ia mengatakan ada segitiga persaingan yakni ada custumer ataupasien, kompetitor rumah sakit lain dan corporate rumah sakit sendiri (RSUD Syamsudin). 

 Menurut Fahmi, kebutuhan kesehatan meningkat dan kesadaran warga memeriksakan diri kesehatan ke layanan kesehatan naik. Layanan kesehatan ini akan sangat dipengaruhi kualitas berbagai unsur baik SDM, managemen, sarana dan prasarana. 

Di era teknologi kata Fahmi, pasien membandingkan dan memilih layanan kesehatan terbaik dan menguntungkan Oleh karenanya bagaimana tenaga pasien berpikir sebagaimana seolah olah pasien misalnya tersenyum kepada pasien. 

'' Bagaimana corporate RS merubah mindset budaya yang terpenting fokus pada pelayanan pasien dan puas dengan layanan,'' imbuh wali kota. Intinya jangan lengah dan merasa tenang sebagai RS yang sudah dikenal tapi harus terus begerak. Sebab kompetitor RS lain sudab berlari, dalam melengkapi alat kesehatan dan memberikan layanan terbaik.

Sebagai tenaga kesehatan juga memiliki sumpah janji profesi yang melekat baik dokter, perawat, dan bidan. Harapannya dapat memberikan pelayanan terbaik sehingga menjadi RS terbaik dan kebanggaan.