Swara Perintis FM - 93.1 MHz - My City My Radio

Pj. Sekretaris Daerah Kota Sukabumi Jadi Keynote Speaker di Stadium General UMMI

Penjabat Sekretaris Daerah Kota Sukabumi, Hasan Asari, tampil sebagai pembicara utama dalam acara Stadium General Program Studi Magister Ilmu Administrasi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Muhammadiyah Sukabumi (UMMI) pada Kamis pagi, 12 Desember 2024.

Acara yang berlangsung di Aula UMMI ini mengangkat tema “Peran Mahasiswa dalam Pembangunan Sumber Daya Manusia untuk Menuju Visi Indonesia Emas 2045”.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Anggota DPR RI, Heri Gunawan, Rektor UMMI Reni Sukmawani, serta mahasiswa/i UMMI. Dalam sambutannya, Rektor UMMI menekankan pentingnya membangun sumber daya manusia yang unggul sebagai pondasi kemajuan bangsa.

“Sumber daya manusia yang unggul akan menghasilkan mahasiswa yang cerdas, terampil, dan berakhlak mulia,” ujar Reni Sukmawani.

Arah Kebijakan dan Tantangan Kota Sukabumi

Dalam paparannya, Hasan Asari mengapresiasi kontribusi mahasiswa dan akademisi dalam memastikan pelaksanaan Pilkada 27 November lalu berjalan aman dan lancar.

“Pilkada bukan hanya tugas pemerintah dan penyelenggara, tetapi juga tanggung jawab seluruh masyarakat,” ungkapnya.

Hasan Asari kemudian menjelaskan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Sukabumi tahun 2025-2045. Dengan jumlah penduduk Kota Sukabumi sebanyak 364.912 jiwa, estimasi penduduk usia produktif (15-39 tahun) diperkirakan meningkat hingga 34,48% pada tahun 2045.

Namun, sejumlah tantangan masih akan dihadapi, seperti; tingkat pengangguran, penurunanya masih perlu mendapatkan perhatian. Selain itu, kemiskinan mengalami kenaikan sebesar 0,41% pada 2023. Dan laju pertumbuhan ekonomi (LPE) mengalami penurunan sebesar 0,77% sejak 2005.

Hasan Asari menyampaikan bahwa visi Indonesia Emas 2045 bukan hanya menjadi bagian dari pembangunan nasional tetapi juga pelaksanaan pembangunan daerah. Kota Sukabumi memanfaatkan potensi lokal, inovasi, dan kreativitas untuk mendukung tujuan nasional tersebut.

Pj. Sekda Kota Sukabumi menekankan bahwa mahasiswa memiliki peran strategis dalam pembangunan, terutama sebagai agen perubahan (agent of change). Mahasiswa diharapkan dapat mengawal isu-isu strategis terkait politik, sosial, dan pertahanan dan aktif dalam pelaksanaan pembangunan.

“Dengan semangat dan kemampuan kritis, mahasiswa dapat berkontribusi nyata untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045,” tegas Hasan Asari.

Mahasiswa harus terus diberikan ruang untuk menyampaikan gagasan mereka terkait pembangunan daerah dan peran strategis mereka sebagai generasi penerus bangsa.

Pewarta          : Indah Okti 
Dokumentasi  : Fadhil

DOKPIM KOTA SUKABUMI
Pranata Kehumasan
Ross Pristianasari
Dokumentasi Pimpinan
Dokumentasi Pimpinan Komunikasi dan Dokumentasi Pimpinan Pemerintah Kota Sukabumi merupakan bagian dari Sekretariat Daerah Kota Sukabumi.