Pemerintah Kota Sukabumi Intensifkan Pelatihan Penanganan Kasus Kekerasan terhadap Anak di Sekolah



Kekerasan terhadap anak di sekolah menjadi peringatan yang harus segera ditangani. Kesadaran tentang nilai-nilai kemanusiaaan perlu disosialisasikan dan dikembangkan lebih serius.

Penjabat (Pj) Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji membuka pelatihan penanganan kasus kekerasan terhadap anak di lingkungan satuan pendidikan dasar tahun 2023, Senin (23/10/2023) di Hotel Horison.

Dalam kesempatan itu hadir Kepala DP2KB3A Kota Sukabumi Yadi Mulyadi Kepala Dinas Pendidikan Kota Sukabumi Punjul Saeful Hayat, Kepala Sekolah Dasar Se-Kota Sukabumi. Di momen itu juga dilakukan penandatanganan komitmen bersama Implementasi konvensi Hak Anak sekolah ramah anak dan pembentukan tim pencegahan dan penanganan kekerasan.



Kekerasan terhadap anak seringkali dianggap suatu hal yang sepele, kadang kita selalu menilai tindak kekerasan adalah memukul, menghukum, ataupun tindakan lainya yang bersifat langsung (Direct) kepada anak. Melalui forum ini ke depan kasus kekerasan terhadap anak akan terus menurun.

" Sekolah dasar itu merupakan pondasi bagaimana anak melanjutkan proses pendidikan kedepannya, oleh karenanya kita berharap bahwa dalam penanganan dan pencegahan kekerasan terhadap anak dilingkungan sekolah dasar bukan berbasis punishment atau hukuman, tetapi berbasis keluarga, " ujar Pj Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji.



Dijelaskan Kusmana, dalam upaya menekan kasus kekerasan pada anak yang utama menyelesaikan dari mulai Kepala Sekolah. Bagaimana dilingkungan sekolah terciptanya suasana kasih sayang kepada anak.

" Bagaimanapun juga anak kan setiap hari ada di sekolah, hal ini menjadi tanggung jawab para pendidik," jelasnya. Dan orang tua sudah menyerahkan tanggung jawab itu. Selain itu juga, kebutuhan anak untuk bermain optimalkan oleh peran pendidik.
 

Kusmana menambah, Pemkot Sukabumi juga berkomitmen akan mempertahankan Kota Sukabumi sebagai kota layak anak, berkolaborasi bersama Dinas DP2KB3A Kota Sukabumi, Dinas Pendidikan Kota Sukabumi, Dinas Sosial Kota Sukabumi, dan unsur Pentahelix lainya.

Reportase       : Ovie
Dokumentasi : Agus Rustiawandi

DOKPIM KOTA SUKABUMI
Pranata Kehumasan
Ross Pristianasari 
Dokumentasi Pimpinan
Dokumentasi Pimpinan Komunikasi dan Dokumentasi Pimpinan Pemerintah Kota Sukabumi merupakan bagian dari Sekretariat Daerah Kota Sukabumi.

Posting Komentar untuk "Pemerintah Kota Sukabumi Intensifkan Pelatihan Penanganan Kasus Kekerasan terhadap Anak di Sekolah"