SUKABUMI--Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi menjadi penceramah dalam pengajian Majelis Taklim Assholihin Jalan Nagrak Taman Bahagia RT 02 RW 08 Benteng, Kecamatan Warudoyong Kota Sukabumi, Jumat (15/4/2022).
Hadir mendampingi dalam kesempatan itu Kabag Kesra Setda Kota Sukabumi Herman Permana, Camat Warudoyong Ratna Hermayanti dan Lurah Benteng Tri Hastuti. Pada momen ini wali kota memberikan materi ceramah dengan menyampaikan makna bulan Ramadhan, cerita sahabat nabi Muhammad SAW, Sya'ban yang bermakna agar maksimal dalam melakukan ibadah serta kebaikan.
Momen Ramadhan juga dalam memaksimalkan tiga pokok agama yakni akidah, ibadah, dan akhlak. Sehingga Ramadhan dapat menjadi ajang meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.
'' Ramadhan mengajarkan kita semua bagaimana kita diberi kesempatan untuk memperbaiki akhlak kita. Dibulan suci ini harus bahagia karena saat terbaik memohon ampun kepada Allah SWT,'' ujar Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi. Kehadiran dalam pengajian ini memotivasi kegiatan keagamaan makin baik dan meningkat.
Dalam kesempatan itu juga dirinya menyampaikan kepada masyarakat, meskipun kondisi pandemi Covid-19 mulai mengalami penurunan, tetapi masyarakat di harapkam tetap menja protokol jesehatan. Selain itu juga mengingatkan warga untuk melaksanakan vaksinasi.
" Pandemi belum berakhir kita menunggu pemerintah pusat memproklamasikan pandemi menjadi endemi tetapi prokes tetap harus di jalankan," pesannya.