Wali Kota Pesankan Turnamen Futsal HPN Menjadi Ajang Silaturahmi

Wali Kota Sukabumi membuka kegiatan turnamen Futsal dalam rangkaian Hari Pers Nasional (HPN) yang di gagas oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Sukabumi, di Gor Suryakencana Senin (20/2/2023). 



Pembukaan turnamen futsal ditandai dengan tendangan bola pertama oleh Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi dan Ketua PWI Kota Sukabumi Mohamad Satiri. Hadir dalam kesempatan itu, Camat warudoyong, pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemkot Sukabumi, peserta turnamen. 




Ajang kejuaraan Futsal merupakan salah satu olahraga yang cukup digemari masyarakat, selain mengajarkan sportivitas juga membangun kebersamaan. Melalui kegiatan ini semoga bisa meningkat semangat para generasi khusus di bidang olahraga futsal. 



" Pemkot Sukabumi tentunya mengapresiasi kegiatan ini. Diharapkan dapat menjunjung tinggi sportifitas, bermain secara professional, dan kalah menang itu biasa, tetapi kalau menang secara sportif itu lebih baik lagi." Ujarnya. 


Kegiatan ini Juga diiharapkan menjadi ajang silaturahmi, dan juga kenersamaan. Silaturahmi bukan hanya saat momen HPN saja, tetapi terus terbangun dari waktu ke waktu. Menurutnya, Kebersamaan menjadi satu bangunan yang utuh dalam proses pembangunan Kota Sukabumi. 



" Ini merupakan pertandingan silaturahmi Bagian penting dalam membangun kebersamaan. Karena kebersamaanlah yang membuat kita semakin Hebat dan persatuan menjadi kuat," terangnya.

Dokumentasi Pimpinan
Dokumentasi Pimpinan Komunikasi dan Dokumentasi Pimpinan Pemerintah Kota Sukabumi merupakan bagian dari Sekretariat Daerah Kota Sukabumi.